Kamis, 13 Januari 2011

Data Statistik Blogku..

Kamis, 13 Jan '11
15.57

Tulisanku kali ini berangkat dari keherananku akan data-data statistik yang aku amati di blogku.. Sejak Blogku dipublikasikan bersamaan tulisan pertamaku di dalam blog yaitu pada hari Senin, 27 September 2010.. data-data statistik mengalami perubahan yang lumayan lah.. Terlihat dari total penayangan blog/jumlah pengunjung, negara asal pengunjung dan distribusi tulisan yang dibaca.. Tetapi memang mungkin karena demi kenyamanan dan mungkin juga karena senangnya seperti itu, maka jarang sekali ada komentar.. Atau? Mungkin juga karena ga biasa komentar? atau sungkan? "Nanti kalo komentar ga enak, ketahuan yang lain?" atau segudang alasan lainnya..

Padahal ada beberapa tulisan di blog lho.. yang sengaja dipindahin ke FB dan di tag ke orang-orang (sanggupnya cuma 30 orang/tag posting-an).. ternyata komentar dan tanda jempol alias like.. cukup banyak juga... hehehe.. Jadi, orang-orang lucu yah.. dan ada juga lho beberapa tulisan di FB yang banyak sekali komentarnya dan tanda jempolnya.. pas di pindahin ke Blog.. menjadi sepi komentar.. hehehee.. Apa coba analisanya?

Semua tulisan di FB yang dipindahin tentu berdasarkan pertama kali aku menulis dengan bantuan publikasi via internet ini adalah tulisan pada hari Selasa, 10 Agustus 2010.. Mengapa dipindahin? Tentu ada dasarnya lah.. Pemindahannya tentu dengan dasar pertimbangan.. yaitu sebagai arsip dan juga kronologis perjalanan, penitian, dan pencerahan hidup..

Oya.. Pada dasarnya.. setiap orang bisa menulis.. Memang tinggal kemauan saja.. Itu ga bisa dipaksa.. tulisan ini.. bukan pamer yah.. hanya share.. mungkin saja berguna bagi pembaca sekalian.. Jangan ditelan mentah-mentah.. Karena kehidupan setiap manusia unik.. Mengapa kita memaksakan diri menjadi sama?

Jadi entah ada komentar atau engga.. atau jumlah follower yang ga sebanding dengan jumlah pengunjung/visitors.. Gapapalah... hehehe.. kan itu hak asasi setiap orang... Cuma terkadang membaca total tayangan setiap tulisan sungguh mengejutkan saja.. Hehehehe..

Apa karena pas search di google kebetulan dapat gambarnya.. sehingga otomatis, dianggap sebagai pengunjung.. atau gimana yah? Hehehe.. yang penting.. tulisan adalah juga salah satu prasasti kehidupan.. perkataan lisan terkadang sangat temporer di ingatan pendengarnya (kecuali direkam yah).. tetapi tulisan.. bisa berkali-kali dibaca.. dan itu sungguh menguatkan..mampu menolong dan mengokohkan kita..

Berarti..My friends..

Sedemikian berharganya semua tulisan yang dimaksudkan untuk hal-hal baik dan positif.. Betul kan? Tulisan-tulisan itu ada yang dikemas dalam bentuk buku, jurnal, majalah, dsb..

Mengingatkanku.. akan sumber segala tulisan indah dan mulia yaitu KITAB SUCI.. tulisan itu semua adalah isi hati ALLAH  melalui pimpinan ROH KUDUS.. Tulisan yang sangat luar biasa.. Seperti yang tertera di dalam


2 Timotius 3:16-17

(16) Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran.
(17) Dengan demikian tiap-tiap manusia kepunyaan Allah diperlengkapi untuk setiap perbuatan baik.

Jika kita senang membaca tulisan-tulisan yang baik, indah dan mulia.. maka kita akan menuai kepribadian yang lebih mudah dibentuk oleh ALLAH.. tetapi ingat lho.. semua butuh proses yang sangat panjang.. :)

Kiranya tulisan di dalam blog ini menjadi berkat yah.. Apa yang aku punya? Kemampuanku menulis? Aku persembahkan kepada TUHAN, JUNJUNGAN hidupku.. Sebab aku hanya debu.. dan debu yang bernafas ini.. dimampukan TUHAN untuk hidup.. walaupun tulisanku sederhana.. dan entah dikategorikan sebagai tulisan apa.. bagiku.. hidup harus dibagikan.. salah satunya melalui tulisan..

Sebab akupun bisa seperti ini.. karena aku sudah terlebih dahulu membaca..dan merasakan indahnya, kuatnya, dan dalamnya sebuah tulisan.. yang mampu menggugahku dan menuntunku dalam carut-marut dunia penuh tipu daya ini..

Sekali lagi.. jika tulisanku masih terlalu sederhana.. Maklumilah.. Aku bukanlah seorang profesional.. Aku adalah seorang anak manusia.. debu.. yang hanya mau membagi hidupnya dengan sesama manusia lainnya..

Nobody's perfect..

Aku..
penulis rawa-paya dunia..
--don't judge me--

16.48

***
Inilah data statistik yang dapat aku lampirkan.. Silahkan analisa masing-masing..


Pageviews by Countries

Indonesia  --------------- 1239
Amerika Serikat ---------     64
Kanada -----------------      33
Malaysia ----------------      19
Rusia --------------------     19
Belanda -----------------      11
Jerman ------------------      10
Arab Saudi --------------       4
Australia ----------------        2
Singapura ---------------        1

 Total semuanya (All Time History) = 1432

dan berikut ini adalah Posting-an yang paling banyak dikunjungi :

9 Okt 2010
              96 Penayangan










23 Okt 2010
            57 Penayangan










29 Okt 2010
            30 Penayangan










20 Okt 2010
            25 Penayangan










27 Okt 2010
            18 Penayangan










9 Okt 2010
              17 Penayangan










21 Okt 2010
            16 Penayangan










11 Okt 2010
             16 Penayangan










4 Okt 2010
                16 Penayangan










6 Okt 2010
                15 Penayangan























  


































Tidak ada komentar: